Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional serta memastikan optimalisasi pemanfaatan lahan produktif, Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H. melaksanakan kegiatan pengecekan lahan ketahanan pangan Polda Metro Jaya yang berlokasi di Jalan Langkawi, Kampung Tembong Gunung, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, pada Jumat sore (2/1/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 15.30 WIB tersebut dihadiri dan didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polres Metro Bekasi, di antaranya Kompol Ani W. selaku Kasubbag Binkar Bag SDM, Kompol Sugihartono, S.H., M.M. (Kasat Lantas), Kompol Judika Sinaga, S.H., M.H. (Kasat Binmas), Kompol Abdul Rasyid, S.H., M.M. (Kasat Samapta), AKP Painondang Marbun, S.H., M.M. (Kasi Propam), AKP Aliyani, S.H. (Kasi Humas), AKP Elia Umboh, S.H., M.H. (Kapolsek Cikarang Pusat), serta Ipda Wowo Sudawa selaku Kanit Binmas Polsek Cikarang Pusat. Turut hadir pula perwakilan dari Dinas Pertanian Kabupaten Bekasi.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Kapolres Metro Bekasi menerima paparan dari perwakilan Dinas Pertanian Kabupaten Bekasi terkait kondisi lahan ketahanan pangan, jenis komoditas yang dikembangkan, serta progres pemanfaatan lahan, khususnya menjelang masa panen jagung. Selanjutnya, Kapolres bersama rombongan melakukan peninjauan langsung ke area lahan untuk memastikan kesiapan panen dan keberlanjutan pengelolaan lahan.
Tidak hanya melakukan pengecekan fisik, Kapolres Metro Bekasi juga berdialog dengan kelompok tani dan penyuluh pertanian guna mendengarkan secara langsung berbagai kendala di lapangan, sekaligus membahas strategi penguatan dan pengembangan program ketahanan pangan ke depan.
“Program ketahanan pangan ini bukan hanya soal panen, tetapi tentang keberlanjutan dan manfaat jangka panjang bagi masyarakat. Polri hadir untuk memastikan program ini berjalan optimal, bersinergi dengan pemerintah daerah dan kelompok tani,” tegas Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H.
Ia juga memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh pihak terkait agar program ketahanan pangan terus dikembangkan secara berkelanjutan, sehingga mampu memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat sekaligus mendukung stabilitas pangan di wilayah Kabupaten Bekasi.
Sekitar pukul 16.00 WIB, seluruh rangkaian kegiatan pengecekan lahan ketahanan pangan Polda Metro Jaya selesai dilaksanakan. Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, serta mencerminkan sinergi yang kuat antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mendukung program strategis nasional.

